Jangan Terlalu Banyak Terpapar Sinar Matahari Jika Tidak Ingin Berakibat Seperti Ini

Matahari memang salah satu kebutuhan dalam kehidupan. Tak dipungkiri lagi ada banyak manfaat dari panasnya Matahari. Namun, berhati-hatilah matahari juga dapat berdampak buruk bagi kulit Anda. Kulit yang terlalu lama terkena matahari tanpa adanya perlindungan dapat berakibat terkena penyakit kanker kulit. Meskipun matahari juga baik untuk kulit akan tetapi jika berlebihan akan jadi bumerang tersendiri.

Sinar ultraviolet yang berasal dari cahaya matahari dapat mengakibatkan resiko terkena kanker kulit, terutama di usia muda. Sinar UVA atau UVB akan mempengaruhi kesehatan dan kerusakan pada kulit sehingga kemungkinan dapat terjadinya kanker kulit Melanoma. Kanker kulit Melanoma yaitu penyakit langkah dan cukup serius dengan tipe kanker yang menyerang serta menyebar ke organ tubuh lainnya. Cahaya buatan seperti sunlamps dan tanning bed  juga beresiko terkena kanker kulit Melanoma.

Melanoma dapat muncul di area tubuh manusia bagian mana saja, bahkan bisa muncul pada kulit yang jarang terkena sinar matahari sekalipun. Biasanya muncul di punggung, lengan, wajah dan kaki. Tanda secara umumnya dapat diketahui dengan munculnya bintik seperti tahi lalat baru tapi lebih besar, memiliki warna bintik lebih dari satu, bentuk yang tidak beraturan, muncul lebih dari satu dan kadang-kadang gatal serta berdarah.

Melanoma dapat menyerang pada usia 15-45 tahun. Penyakit ini terjadi ketika ada sel kulit berkembang dengan tidak normal. Bahaya dari penyakit ini adalah dapat menyebabkan kerusakan pada jaringan kulit hingga kematian bagi si penderita kronis. Jadi harap selalu mengguakan tabir surya ketika akan berada di luar  terlalu lama. Mohon share ya..


Blog, Updated at: 09:35

0 comments:

Post a Comment

Recent Post

Berita Terpopuler

Powered by Blogger.